Sebagai proses belajar discovery mempunyai kemiripan dengan inquiry yaitu sama sama menekankan keaktifan siswa dan pencarian sendiri oleh siswa dengan model pendekatan ilmiah. Perbedaannya adalah inquiry lebih pada penyelidikan suatu masalah yang secara ketat mengikuti metode ilmiah sedang discovery tidak harus penyelidikan masalah, tetapi dapat berupa penemuana yang biasa, dan dapat juga memecahkan persoalan yang tidak konkrit.
Inquiry jelas membutuhkan discovery di dalamnya, yaitu bagaimana seseorang mmenemukan sesuatu. Inquiry menuntut proses yang lebih kompleks dan lengkap sesuai dengan metode ilmiah.sedangkan discovery tidak harus lengkap prosesnya.
Contoh Discovery
1. Guided Discovery :
a. Persoalan : cobalah anda golongkan adanya benda padat, cair dan gas!
b. Disediakan beberapa zat dan peralatan ukur.
c. Hasilnya dilaporkan.
2. Discovery murni
a. Cobalah sendiri bagaimana anda menemukan volume suatu benda yang tidak rata?
b. Caranya bebas!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar