Like if u like,,,,

22 Nov 2010

Model pembelajaran kooperatif tipe numbered-heads together

Gambaran umum


Dalam pembelajaran lebih banyak siswa dilibatkan dalam menelaah materi pelajaran, setiap siswa dalam kelompok diberi nomor yang berbeda. Guru kemudian memberi pertanyaan dan siswa dalam kelompok menyatukan pendapat jawaban tentang apa yang ingin dijawab dan guru memastikan bahwa setiap siswa mengetahui jawaban dalam kelompoknya. Selanjutnya guru memanggil nomor tertentu dan dari semua siswa yang mempunyai nomor sama saat di panggil kemudian mengangkat tangan dan guru memilih beberapa untuk menjawab ke seluruh kelas,,

Langkah langkah pembelajaran kooperatif tipe numbered-heads together
1. Guru membagi siswa ke dalam kelompok beranggotakan 3-5 anak, dan setiap
anggota kelompok diberi nomor bisa dengan urutan angka huruf atau yang lain sesuai dengan keinginan

2. Guru mengajukan pertanyaan kepada siswa, pertanyaan dapat bervariasi atau dapat juga dengan pertanyaan spesifikasi dalam bentuk kalimat Tanya atau dalam bentuk arahan

3. Siswa menyatukan pendapatnya dalam satu kelompok terhadap jawaban pertnyaan guru dan meyakinkan setiap anggota tim mengetahui dan paham jawaban dari pertanyaan yang diajukan guru

4. Guru memanggil salah satu nomor atau huruf yang diinginkan guru, kemudian siswa mengangkat tangan dan mencoba menjawab pertanyaan dari guru di depan kelas atau bisa juga dari tempat kelompok itu dengan berdiri

5. Guru bisa memberi tepuk tangan beserta teman yang lain jika sudah ada yang selesai,,,,,

6. Hal ini bisa diulang-ulang,,,,

7. Bisa untuk berbagai mata pelajaran,,,mulai dari sd, smp dan sma

Makasih,,,,,,,,,,,,,,,,,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar